Obat Herbal Untuk Penyakit Diabetes Mellitus

ciplukan atau ceplukan menurunkan gula darah
tanaman ciplukan
Diabetes Mellitus adalah salah satu penyakit yang berhubungan dengan masalah metabolisme tubuh, dimana penderitanya mempunyai kadar gula yang tinggi dalam darahnya. Diabetes bisa disebabkan karena produksi insulin oleh pankreas tidak mencukupi atau karena insulin yang dihasilkan tidak bisa direspon oleh sel tubuh penderita (reseptor insulinnya tidak berfungsi). Penderita diabetes pada umumnya mempunyai ciri yang sama, yaitu : sering buang air (kencing) atau disebut polyuria, rasa haus terus menerus (polydipsia), sering merasa lapar (polyphagia).

3 Tipe Diabetes Mellitus

1. Diabetes Mellitus tipe 1 (DM tipe 1) : tubuh penderita gagal menghasilkan insulin. Orang yang mengalami DM tipe 1 harus menyuntikkan insulin untuk menjaga agar hidupnya bisa "normal". Diabetes tipe ini sebelumnya disebut dengan insulin dependent diabetes mellitus (IDDM) atau disebut juga diabetes remaja. Hal ini dikarenakan diabetes sudah dideteksi pada saat penderita masih anak atau remaja, populasinya berkisar antara 5% sampai dengan 10%.

2. Diabetes Mellitus tipe 2 : dimana sel dalam tubuh penderita tidak dapat menggunakan insulin yang dihasilkan pankreas secara benar (kerusakan pankreas karena pola makan yang salah, pola hidup yang tidak sehat) biasanya dikarenakan asupan makanan yang tidak terkontrol dalam waktu lama. Hal ini terjadi karena reseptor insulin yang seharusnya memprosesnya dalam tubuh, gagal bekerja. Meningkatnya kandungan gula dalam darah pada diabetes tipe 2 terjadi karena faktor pola makan yang tidak sehat, kelebihan berat badan dan olahraga yang kurang. Berdasar hasil penelitian yang up to date,  kelebihan berat badan diduga menjadi faktor yang signifikan meningkatnya resiko penyakit diabetes mellitus. Penderita diabetes mellitus tipe ini, dalam tubuhnya masih memproduksi insulin, tapi dalam jumlah yang tidak mencukupi. Diabetes tipe 2 sering disebut dengan non insulin dependent diabetes mellitus (NIDDM) atau diabetes dewasa. Umumnya diabetes tipe ini diketahui setelah umur 30 tahun, dengan populasi antara 90% hingga 95% dari keseluruhan penderita diabetes mellitus.

3. Diabetes Mellitus tipe 3 : mengacu pada wanita hamil yang mempunyai kadar gula darah tinggi, padahal dia tidak mempunyai riwayat sebagai penderita diabetes mellitus sebelumnya. DM tipe 3 lebih cenderung menyerupai DM tipe 2.

Penyakit diabetes mellitus jika tidak diobati dalam jangka panjang, dapat mengakibatkan komplikasi yang serius atau dengan kata lain diabetes mellitus bisa menyebabkan kerusakan retina (penyebab kebutaan), penyakit jantung dan gagal ginjal kronis. Perawatan intensif terhadap penderita diabetes mellitus sangat diperlukan : rutin memeriksa tekanan darah, menjaga pola makan, berhenti merokok, tidak minum alkohol, dan menjaga berat badan yang seimbang.

Penyakit Diabetes Mellitus Tidak Bisa Disembuhkan

Seluruh tipe penyakit diabetes mulai diobati sejak ditemukannya insulin pada tahun 1921. Penderita diabetes mellitus bisa melakukan terapi obat untuk menjaga kandungan gula dalam darah tetap normal. Penggunaan insulin dan beberapa obat oral dapat mengakibatkan kadar gula darah penderita menjadi rendah (hipoglikemia), maka perlu pengawasan saat memakainya. Hipoglikemia bisa membahayakan manusia, jika kandungan gula dalam darahnya terlalu rendah. Kedua tipe diabetes (DM tipe 1 dan DM tipe 2) dalam kondisi kronis tidak bisa disembuhkan. Transplantasi pankreas pernah dilakukan dan berhasil, sayang hal ini hanya bisa mengatasi DM tipe 1. Pada DM tipe 3, wanita yang menderita biasanya akan sembuh pasca melahirkan (baca juga artikel:
Penyakit Gula atau Diabetes Mellitus).

Kisah Butet Kertaredjasa Mengidap Gula Darah Tinggi

Butet Kartaredjasa, seorang seniman dari Yogyakarta, adalah salah seorang penderita diabetes mellitus. Suatu saat dia memeriksa kandungan gula dalam darahnya, hasilnya ternyata mencapai 400 mg/dl (kadar gula darahnya sangat tinggi, normal di bawah 126 mg/dl dalam keadaan sedang berpuasa). Tiga tanaman obat yang pernah dicobanya untuk mengobati diabetes mellitus adalah ciplukan, brotowali dan mahkota dewa. Ciplukan mampu menurunkan lebih ekstrim kadar gula dalam darah. Karena khawatir bisa menyebabkan gula darah rendah, dia tidak meneruskan terapi dengan tanaman obat ciplukan. Lalu Butet mencoba buah mahkota dewa yang dipadukan dengan brotowali untuk menurunkan kadar gula dalam darah. Ternyata berhasil, gula darahnya bisa kembali normal.

Butet mendapatkan resep cara meracik mahkota dewa dari seorang temannya, bernama Ning Hermanto. Cara mengolah mahkota dewa : daging buah mahkota dewa diiris tipis-tipis lalu dikeringkan dengan cara dijemur. Setelah kering, ambil 10 irisan direbus dengan 3 gelas air hingga mendidih dan tersisa 1 gelas. Dinginkan lalu disaring, kemudian diminum langsung habis. Gunakan rutin setiap hari hingga kadar gula darah kembali normal.

Setelah Butet Kertaredjasa rutin meminum ramuan ini selama seminggu, hasilnya gula darahnya menjadi 226 mg/dl. Dia pun melanjutkan konsumsinya, seminggu kemudian hasil cek darahnya menjadi 195 mg/dl gula dalam darah. Setelah itu dia melanjutkan terapinya, 2 minggu berlalu gula darahnya menjadi 173 mg/dl.

Tidak hanya gula darah yang turun, setelah mengonsumsi mahkota dewa. Ternyata kandungan kolesterol dan asam urat dalam darahnya juga turun. Kolesterol yang semula 233 mg/dl menjadi 210 mg/dl. Asam uratnya turun dari 7,5 mg/dl ke 6,6 mg/dl.

Karena kerepotan menyiapkan ramuan ini saat berada di luar kota, kemudian Butet Kertaredjasa berinisiatif mengkapsulkan mahkota dewa dan brotowali. Racikan dibuat dengan cara melembutkan mahkota dewa (daging buah kering diblender) dicampur brotowali dengan perbandingan 1:1. Kemudian dimasukkan ke dalam kapsul, sehingga praktis dibawa kemana-mana. Konsumsi kapsul dilakukannya saat di berada di luar Yogyakarta, jika sedang ke Jakarta misalnya. Tapi saat berada di rumah, dia tetap mengkonsumsi ramuan yang direbus.

Anda dapat membeli ketiga kapsul berbahan tanaman obat tersebut, disamping itu kami juga menyediakan ratusan obat herbal untuk berbagai macam penyakit.

Untuk membeli kapsul ciplukan, silakan klik link berikut: obat herbal ciplukan 


Untuk membeli kapsul mahkota dewa, silakan klik link berikut: obat herbal mahkota dewa

Untuk membeli kapsul brotowali, silakan klik link berikut: obat herbal brotowali